Selasa, 04 Juni 2013

Inilah Video Preview Windows 8.1

Video Preview Windows 8.1 | Tak sabar ingin tahu seperti apa sih Windows 8.1? Apa saja yang Microsoft ubah untuk versi perbaikan Windows 8 yang banyak dicerca orang itu? Microsoft baru saja merilis video preview Windows 8.1 untuk menunjukkan bahwa mereka sudah melakukan berbagai upaya untuk membuat OS terbaru Microsoft ini diterima konsumen.

Ok, di beberapa situs diberitakan bahwa tombol Start akan dikembalikan di taskbar, namun akan berfungsi sedikit berbeda dari tombol Start tradisional yang biasa kita pakai di Windows 7 dan versi sebelumnya.

Pada video preview Windows 8.1 ini, sepertinya Microsoft tetap bersikukuh menonjolkan interface baru, Metro. Ini memang perubahan besar yang membutuhkan waktu bagi banyak orang untuk menyesuaikan diri. Agak aneh memang, mengapa konsumen yang harus menyesuaikan diri? Malah produsennya yang memaksakan kehendak supaya dia bisa dianggap sebagai pembuat trend? Aneh?Windows 8.1 logo Emmm, mungkin tidak juga. Microsoft kepingin dianggap sebagai perusahaan yang visioner, yang mempercepat perkembangan, yang membawa masa depan ke waktu sekarang, seperti yang diketahui dilakukan oleh Apple. Ingat apa kata Apple ketika Windows 95 diluncurkan? Apple sudah memakai GUI seperti itu sejak 1985! Ketinggalan 10 tahun! Ok, itu dulu. Sah-sah juga kalau saat ini Microsoft ingin lebih maju. Tapi apa iya begitu?

Beberapa hal memang ‘tampaknya’ diperbaiki dalam video preview ini. Tapi saya rasa tidak banyak yang diubah. Tidak ada yang secara signifikan membuat saya terlongo dan berkata ‘wow’…. Hmmm…. Butuh waktu lebih lama untuk bisa memanfaatkannya, setidaknya sampai saya punya cukup uang untuk membeli laptop berlayar sentuh, atau setidaknya layar PC desktop touch screen. Phew!

Kabarnya, Windows 8.1 ini baru akan siap akhir tahun ini. Tapi versi awalnya bisa mulai di download mulai tanggal 26 Juni ini. Sabar ya…. Kabar menggembirakan lainnya adalah bahwa upgrade ke Windows 8.1 ini akan tersedia gratis bagi user Windows 8. Yang genuine tentu saja. Bagi yang pakai versi bajakan ya silahkan coba upgrade, resiko tanggung sendiri. Hehe….

Ingin lihat video preview-nya? Silahkan….

Tidak ada komentar:

Posting Komentar